Langsung ke konten utama

terima ini kasih


hanya karena asa yang tak terpaut
serta merta aku dapati kamu untuk hadir kembali

terlalu cepat. aku belum siap.
bisakah kita berjarak? sebentar saja untuk sekedar menghela nafas
membiarkan sang kupu-kupu terbang dan hinggap sesuka hati
hingga menanti semoga kembali dan hinggap pada ranting kita nantinya
jika sang kupu-kupu tidak hendak kembali, jangan khawatirkan dia
alam lebih menarik dari ranting kita sepertinya
membiarkannya tidak membuat kita terpisah sepenuhnya
semoga ada kupu-kupu lain yang sudi untuk hinggap lebih lama
menikmati kurungan yang terbentuk dengan sendirinya
berakar dari kenangan dan berdaun angan masa depan
jika bukan sekarang, mungkin besok lusa
jika besok lusa tidak juga hadir
mungkin bukan aku, sayang..

Komentar

  1. jika itu bkn kamu, maka biarkan aku terkurung sendiri, didalam kegelapan ini disertai ketakutan yg terus menggali kedalam hati. menunggu hingga kamu menyadari, bahwa kamu tulang rusukku yang selalu kunanti. :)
    aku akan berhenti, ketika matahari tidak lagi menyambut pagi.
    karena, aku sang mentari yang terus menanti, kedatangan sang bidadari. :)

    BalasHapus

Posting Komentar

komentar? boleh..

Postingan populer dari blog ini

saya bersyukur, saya ada :)

sebenernya judul ini pelesetan dari cogito ergo sum "saya berfikir, maka saya ada" suatu quote yang masih gw ingat dari filsuf ternama, Descartes . kali ini gw mau berfilsafat, ala Reni Anggraeni. ala Rhendmithy. *ketawa ngikik* kemarin tepatnya, saat naik angkot atau kreta (*lupa) gw kerasukan roh kayaknya. kali ini roh yang merasuki gw sejeni roh yang baik hati dan tidak sombong serta rajin mengaji dan berbakti kepada masyarakat sekitarnya gw rasa. tiba-tiba gw kepikiran akan rasa "Syukur".. ya! rasa syukur. gw.. (*ehem) termasuk orang yang (*ehem) kurang bersyukur sepertinya (*jujur bok!) makanya rada-rada aneh binti syok pas kemaren kepikiran hal itu, ya.. gw sebut ini sebagai "kerasukan" karna ini bukan gw banget. its really not a real me! kemarin gw kepikiran.. begitu beruntungnya gw.. gw masih bisa berjalan dengan kaki yang utuh dan seksi.. gw masih bisa bernafas dengan hidung gw yang mancung sempurna.. gw masih bisa melihat dengan mat

kangen

setiap raga ini lelah menghadapi ruang dan waktu seharusnya raga ini hancur berkeping seharusnya raga ini lebur seharusnya raga ini mati tapi selalu ada perisai yang setia melindungi dari sengatan sang tekanan perisai yang amat kuat perisai yang selalu ada tanpa saya menyuruhnya untuk berdiri tegap melindungi raga perisai yang juga dapat membuat hari bergembira perisai yang saya sayangi perisai yang lebih dari sekedar perisai perisai yang juga bagian kekuatan hidup saya.. teman-teman filsafat yang ku sayangi.. terimakasih atas perlindungan kaian terhadap raga saya yang rapuh ini mungkin tampa kalian raga ini akan mudah lapuk kalian sumber kekuatan terbesar saya untuk menantang sang tekanan kalian adalah bagian yang selalu saya rindukan.. selalu ada kata kangen jika ingat kalian.. dan sekarang kata itupun kembali hadir selalu hadir.. kangen kalian, filsafat 2007..

17 feb 2017

Ijinkan aku untuk berpuisi, sekedar membuat barisan kata kata perwakilan isi hati. Ijinkan aku sendiri, sejenak saja tanpa tatapan buruan khas-mu yang selalu berhasil memangsaku. Ijinkan aku untuk menangis terisak isaknya, bersedih sesedih sedihnya lalu aku akan tertawa kembali karna ceriamu. Ijinkan aku bercerita tentang aku dan duniaku yang mungkin membosankan bagimu. Ijinkan aku sekedar menyapa teman lamaku, atau sekedar membalas sapaannya dan membagi kebahagiaan dengan mereka. Ijinkan aku menjadi diriku sendiri, yang selalu tampak ceria namun senang menyendiri, berkata kasar namun tidak berhati dengki 17 feb 2017